Secara spesifikasi, DeathAdder V3 Hyperspeed dilengkapi dengan sensor optis Focus X 26K yang memiliki sensitivitas maksimal 26.000 DPI, serta memiliki tombol utama menggunakan Razer Optical Mouse Switch Gen-3 yang tahan hingga 90 juta klik dengan jeda actuation 0,2 ms tanpa delay dari debounce.
Bagian bawah mouse menggunakan bahan PTFE untuk mengurangi gesekan dengan permukaan, yang terbagi menjadi dua area lebar di bagian depan dan belakang serta di sekeliling sensor. Secara dimensi, DeathAdder V3 Hyperspeed juga sedikit lebih kecil dibandingkan versi Pro, dengan ukuran 122,2 x 64,8 x 41,3 mm.
Dari segi harga, DeathAdder V3 Hyperspeed ditawarkan dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan DeathAdder V3 Pro, yaitu sekitar 100 dollar AS atau sekitar Rp 1,7 juta, sementara DeathAdder V3 Pro dijual seharga 160 dollar AS atau sekitar Rp 2,7 juta di situs Razer.