Indonesia dikenal sebagai salah satu negara dengan populasi Muslim terbesar di dunia. Direktur Utama PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI), Hery Gunardi, bilang kalau Indonesia punya peluang besar untuk mengembangkan perbankan syariah yang berkelanjutan.
Menurut dia, perbankan syariah di sini harus menghadirkan produk-produk yang menarik untuk masyarakat. “Kita survei untuk melihat fungsi (produk) dan calon nasabah ternyata pengen produk perbankan syariah yang punya value yang optimal,” ungkapnya saat acara Communication Summit 2024 di Merusaka Hotel Nusa Dua, Bali, Jumat (18/10/2024).
Hery juga menyebut, mayoritas pengguna produk bank syariah adalah kelompok masyarakat Muslim yang cukup fanatik. “Mereka itu loyal banget dan memang harus syariah, dalam hubungan dan segala hal,” jelasnya.
Di sisi lain, Hery mengungkapkan, pada 2023 Indonesia berada di posisi ketiga dalam hal ekonomi syariah. Dia berharap Indonesia bisa naik ke posisi kedua dan menggeser Arab Saudi.