Gerai Matahari Tutup Lagi Apa yang Sebenarnya Terjadi

Gerai Matahari Tutup Lagi: Apa yang Sebenarnya Terjadi?

PT Matahari Departement Store Tbk (LPPF) kembali dikabarkan menutup sejumlah gerainya di beberapa lokasi. Menanggapi kabar tersebut, Matahari menjelaskan bahwa saat ini mereka sedang melakukan optimalisasi portofolio. Hal ini membuat perusahaan harus menutup sejumlah gerai yang tidak berperforma dengan baik atau sepi. Meskipun perusahaan tidak merinci gerai mana saja yang akan ditutup, namun mereka juga terus membuka gerai-gerai baru di lokasi yang lebih strategis. Pemilihan lokasi yang baik menjadi salah satu kunci utama dari strategi optimalisasi Matahari.

“Matahari sedang melakukan optimalisasi strategis terhadap portofolio gerainya. Ini melibatkan penutupan beberapa gerai yang tidak berkinerja baik dan pembukaan gerai baru di area dengan tingkat kunjungan konsumen yang tinggi,” jelas perusahaan dalam keterangan resminya.

Keputusan ini diambil setelah melalui proses evaluasi menyeluruh, sejalan dengan strategi bisnis jangka panjang perusahaan dan praktik operasional standar. Matahari terus fokus pada rebranding dan modernisasi gerai-gerainya, dengan beberapa pembukaan gerai baru yang direncanakan untuk tahun 2024, termasuk penambahan gerai terbaru di AEON Deltamas pada bulan Maret.

Perlu diinformasikan bahwa sebelumnya LPPF telah menutup dua gerai di WTC Serpong di Tangerang dan Mal Balekota di Tangerang Selatan, Banten. Informasi tentang penutupan gerai Matahari ini sudah beredar di media sosial dan telah dikonfirmasi oleh Ketua Hippindo, Budihardjo. Gerai yang tutup saat ini juga sedang mengadakan pesta diskon untuk menjual stok dagangan yang tersisa.